Kembali Watasan Belo Terbakar lagi

Bima,Kabaroposisi--Berselang satu hari terjadi kebakaran lahan milik warga Watasan Desa Belo Kec Palibelo,  sebelumnya  Karhutla  di sebelah selatan RM BBA,  kebakaran lahan  berupa rumput dan semak belukar kering seluas sekitar 3 ha kemudian terjadi lagi  disebelah utara RM BBA tepatnya tanjakan dari arah Polres Bima  Pada hari kamis  tanggal  22 Agustus 2019 sekitar pukul 10.00 wita,   terjadi kebakaran lahan seluas sekitar 50 area  berupa rumput dan semak belukar kering pada lahan  milik warga desa Panda kec. Palibelo  Kab Bima,provinsi NTB.

Melalui Kasubbag Humas Iptu Hanafi menjelaskan atas kejadian Karhutla tersebut gabungan personel Subsektor Palibelo dan Personel KP3 Udara  yang di pimpin oleh Ka subsektor Palibelo IPDA SUMARDIN  melakukan pemadaman api  dengan menggunakan ranting pohon.

 Kebakaran lahan tersebut  di duga akibat puntung rokok yang di buang oleh orang yang melewati jalan saat mengendarai kendaraan atau pejalan kaki.

 Kapolres Bima AKBP BAGUS S. WIBOWO S. Ik melalui Kasubbag Humas IPTU HANAFI menghimbau kepada masyarakat terutana perokok bila membuang sisa rokok ( puntung) agar pastikan betul bahwa api puntung rokok sudah mati atau padam  karena  banyak rumput dan semak belukar sudah kering
Sehingga mudah terbakar.(koo1hum)

No comments

Powered by Blogger.