Warga Dusun Otak Kris Setuju Lepas Lahan

Sumbawa,Kabaroposisi--Warga Dusun Otak Kris akhirnya melepaskan lahannya, untuk dibeli PT. Amman Mineral Nusa Tenggara (PT. AMNT) sebagai lokasi pembangunan industri peleburan dan pengolahan hasil tambang (Smelter) dan industri turunannya di Kecamatan Maluk.

Kesepakatan warga yang dipimpin Kepala Dusun, Pak Wagiman bersama Pemerintah Daerah sebagai fasilitator percepatan pembebasan lahan dan pembangunan Smelter ini tercapai di Gedung Serbaguna Sangkaladi, Desa Maluk, Kecamatan Maluk, Rabu sore (21/08/19).

Warga Otak Kris mau melepaskan lahan, fasilitas dan tanamannya setelah Bupati dibantu Kapolres, Dandim dan Asisten II Setda KSB meyakinkan warga bahwa pembayaran pembelian lahan menggunakan harga tertinggi yang ditetapkan tim Appraisal.(koo4hum)

No comments

Powered by Blogger.