Operasi Zebra Dilaksanakan Polres Bima Selama 14 Hari

foto: Iptu Agus Pujianto, SP.d, Kasat Lantas Polres Bima, Selasa 22 Oktober 2019.
BIMA,Kabaroposisi--Operasi Zebra akan dilaksanakan selama 14 hari, giat ini dalam rangka menghindari angka kecelakaan dan rawan kemacetan. Demikian disampaikan Kasat Lantas Polres Bima Iptu Agus Pujianto.S.Pd, saat ditemui di ruang kerjanya Selasa 22 Oktober 2019.

Agus Pujianto pelaksanaannya akan dimulai besok hari selama 14 hari. Sesuai jadwal berdasarkan aturan dari Polri terkait Operasi Zebra yakni pada Rabu (23 oktober -5 November).

Lebih lanjut yang akan ikut pada operasi Zebra tersebut POM, dinas Perhubungan, Samsat, dan seluruh pihak terkait. Dijelaskannya, operasi zebra ini akan dilaksanakan sekali setahun. Awal tahun akan dilaksanakan operasi Simpatik, Operasi Zebra, Operasi patuh, operasi ketupat, dan operasi  lilin.

Kata dia, operasi Zebra dilakukan untuk ciptakan kondisi yang kondusif menghadapi akhir tahun dan hari- hari besar seperti natal,idul fitri, idul adha dan lain-lain," katanya.

Disisi lain titik razia akan ditentukan melalui rawan kecelakaan( Blegspot) dan Rawan kemacetan baik itu diluar kota dan di dalam kota guna menghindari kecelakaan bagi kendaraan yang berlalu lintas di jalan raya," terangnya.(koo1)

No comments

Powered by Blogger.