Johan Rosihan : PKS Semakin Kokoh dan Berhikmad Melalui Kegiatan Training Orientasi Di SKB
foto: Situasi Kegiatan Reses Di SKB Bima. |
Bima,Kabaroposisi.Com--Melalui kegiatan pembukaan Training Orientasi (TOP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang berpusat Di SKB Bima, Johan Rosihan ST mengungkapkan udah banyak Kader yang diusung Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang diusung menjadi Gubernur dan banyak yang telah menjadi Gubernur, selain itu partai ini telah lama berkecimpung di dunia politik. Demikian disampaikan anggota DPR RI Johan Rosihan, ST saat reses di Kabupaten Bima, NTB yang dilaksanakan di SKB Sila, selasa (24/12/2019).
Adapun Tamu Undangan yang turut hadir
Anggota Legislatif DPR RI H. Johan Rosihan, ST, Ketua DPD PKS Abdurrahman, Camat Bolo Mardiana SH, Danramil Bolo Kapten Infantri AKB Ibrahim, Kapolsek Bolo IPTU Juanda,
Anggota DPRD Kab. Bima dari Partai PKS Ilham Yusuf SH, Dan Rombongan dari Partai PKS.
Kegiatan Reses dilaksanakan pada Selasa (24/12/ 2019) Pukul 09.45 SD 13.10 wita. Bertempat di Aula SKB Kec. Bolo Bima telah dilaksanakan acara pembukaan Training Orientasi (T.O.P) Partai dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Camat Bolo Mardianah, SH menyampaikan ucapan terima kasih kepada Partai Keadilan Sejahtera yang sudah memberikan kontribusi buat pembangunan di Kabupaten Bima dan khusus di Kecamatan Bolo.
Tak lupa dirinya ucapkan selamat datang kepada Anggota DPR RI Dapil NTB Bpk. H Johan Rosihan, ST yang menyempatkan diri berkunjung di Kec. Bolo dan mudah-mudahan Kec. Bolo menjadi prioritas pembangunan. Selain itu Mardiana sampaikan juga secara umum Situasi wilayah Kecamatan Bolo dalam keadaan aman.
Ketua DPD PKS Kabupaten Bima Abdurrahman selamat datang kepada DPR RI dari Fraksi PKS Dapil NTB dan kami merasa bangga dengan adanya perwakilan dari Partai PKS yg duduk di DPR RI sehingga apa yang akan disalurkan dari bawah cepat ditanggapi dengan adanya keterwakilan NTB.
Sambung Abdurrahman, bahwa Partai PKS memiliki peranan yang begitu penting di Kab. Bima sehingga pembangunan tetap berkelanjutan. Dalam Kontestan Pilkada Kabupaten Bima di 2020 kami dari PKS memiliki putra terbaik sebagai Calon Bupati Bima periode 2020-2025.
Sambutan anggota DPR RI H. Johan Rosihan, ST disampaikan Ucapan terima kasih kepada seluruh undangan yg hadir dalam acara Training Orientasi Partai (TOP). (K001)
No comments