Hermansyah : Panitia Pilkades dan Aparatur Diminta Bersikap Netral
foto: Hermansyah Ketua BPD Labuhan Bontong Kecamatan Tarano Kabupaten Sumbawa. |
Sumbawa,Kabaroposisi.Com--Perangkat Desa serta panitia dan panwas pilkades Desa Labuhan Bontong, kecamatan Tarano, kabupaten sumbawa di minta berlaku netral saat menghadapi proses pelaksanaan pilkades pada bulan Maret 2020 mendatang. Demikian disampaikan Hermansyah selaku ketua BPD, pada Rabu (01/01/2019).
Dirinya sampaikan adalah salah satu bentuk upaya kami dari pengurus BPD dalam menyambut pemilihan kepala desa ini agar berjalan baik dan aman serta tidak mencederai demokrasi, Karna ini pesan dan aturan konstitusional, BPD pengontrol dari segala sisi," ujar Hermansyah.
Dikatakannya, Mengapa saya juga meminta kepada panitia bahkan panwas untuk berlaku netral karena momentum ini merupakan momentum dimana kita mengharapkan masyarakat Desa Labuhan Bontong mampu memberikan pilihan sesuai kemampuan para Cakades itu sendiri," katanya.
" Kebebasan dalam demokrasi dalam pilkades Maret mendatang akan ditentukan oleh warga itu sendiri, Oleh karena itu dihimbaukan kepada masyarakat memiliki hak dalam menentukan pilihan tanpa adanya intervensi dari pihak panitia maupun panwas bahkan kaur desa atau BPD itu sendiri"
Ditambahkannya, Di balik permintaan tegas dirinya terhadap panitia maupun panwas agar berlaku netral. Hermansyah juga meminta tegas kepada anggota BPD supaya menjalankan independensi maupun netral," pintanya.
Hal ini dilakukan agar kita tidak mencederai demokrasi ini, karena BPD itu tugas kita sangat sensitif kalau kita tidak menjalankan tugas seperti apa yang di atur dalam aturan akan berdampak fatal. " Mari kita saling menjaga stabilitas agar pemilihan kepala Desa nanti berjalan seperti apa yang di harapkan.(K005)
No comments