Bupati Bima Laksanakan Kunker 4 Desa di Madapangga

foto: Mohamad Saleh, S.Sos, MAp Camat Madapangga.
Bima,KABAROPOSISI.Com--Bupati Bima akan laksanakan kunjungan kerja (Kunker) di wilayah kecamatan Madapangga, senin (10/02/2020) akan dilaksanakan di 4 Desa yakni desa Bolo, Rade, Dena Dan Ncandi. Demikian disampaikan Camat Madapangga Mohamad Saleh, S.Sos, MAp pada awak media ini, sabtu (09/02/2020) di kediamannya.

Mohamad Saleh mengungkapkan kegiatan kunjungan kerja (Kunker) Bupati Bima dalam rangka menyerap aspirasi dari masyarakat. Agenda ini adalah agenda rutin pemerintahan agar lebih dekat dengan masyarakat yang ada," ujar Camat.

Dikatakannya, besok akan dilaksanakan kunker bagi 4 desa saja. Selanjutnya akan dilaksanakan 4 desa lagi yakni desa Mpuri, Woro, Campa serta Tonda dan akan dilanjutkan lagi untuk tiga desa yakni desa Ndano, Monggo dan Madawau. Walau waktu Kunker belum ditetapkan kapan," katanya.

Dirinya berharap agar proses pelaksanaan kunker dapat diterima baik oleh masyarakat di Madapangga. Tak lupa dia sampaikan agar masyarakat mampu menyampaikan aspirasi dengan baik, sesuai dengan kebutuhan desa masing-masing yang sangat penting bagi desa yang ada," harapnya.
Foto: H.Muhammaddin, S.Sos.
Sementara itu, H.Muhammadin S.SoS mengapresiasi yang dilakukan oleh Camat Madapangga dalam menyambut persiapan kunjungan kerja (Kunker) dalam rangka mendekatkan masyarakat dengan penguasa saat ini.

Ditambahkan mantan Kadis Sosial ini, menegaskan kunjungan kerja (Kunker) Bupati Bima sangat penting dalam menyerap aspirasi masyarakat Madapangga," jelas Suami Sekcam Madapangga ini pada media ini di kediaman Camat, minggu (09/02/2020) sore hari.

Selain itu Mantan Camat Madapangga ini juga menambahkan masyarakat kecamatan Madapangga sangat baik dan selalu adem dalam menerima kunjungan kerja Bupati Bima selama ini. " apalagi besok adanya kunjungan kerja Bupati Bima dalam menyerap aspirasi masyarakat," Tandasnya.(K005)





No comments

Powered by Blogger.