Lewat Lomba Kampung Sehat, Bhabinkamtibmas Desa Berikan Arahan Pada Pengrajin
Foto: Saat Bhabinkamtibnas Beri Arahan kepada Pengrajin. |
Melalui Kasubbag Humas Polres Bima AKP Hanafi menjelaskan Sejak di louncengkan oleh Kapolda NTB Irjen Pol Muhammad Iqbal S.I.K MH Lomba Kampung Sehat di wilayah Propinsi NTB maka peran 3 pilar di tingkat Desa yakni Kades, Bhabinkamtibmas dan Babinsa sangat besar akan suksesnya lomba Kampung Sehat di maksud," jelas Hanafi.
Sambung Hanafi, Salah satu Desa yang di tunjuk mengikuti lomba Kampung Sehat di wilayah Kecamatan Woha, Kabupaten Bima adalah Desa Rabakodo sehingga bhabinkamtibmas Desa Rabakodo Brigadir Lubis Bripka setiap saat mendatangi Desa binaannya.
Lanjut Hanafi, Kehadiran Bhabinkamtibnas untuk memberikan edukasi pada warga binaannya tentang adaptasi kebiasaan baru yakni tetap menggunakan masker bila keluar rumah, rajin cuci tangan dengan sabun dan tetap jaga jarak bila berkumpul," tuturnya.
"Selain itu Brigadir Lubis memberikan arahan pada kelompok pengrajin Pot bunga agar hasilnya berkualitas sehingga nilai jualnya akan di minati oleh masyarakat pembeli," jelasnya.
Ditambahkannya,kegiatan kelompok masyarakat tersebut adalah bidang sosial ekonomi kreatif sehingga dapat meringankan beban ekonomi warga akibat dampak Pandemi covid-19 yang saat ini sedang melanda Bangsa Indonesia," tambah Hanafi.(KO.O1)
No comments