Tim Donggo Bagian Timur 772 Orang dikukuhkan Syafru-Ady

foto: Pengukuhan Tim Donggo Timur Oleh Paslon nomor urut 2 Syafa'ad.

Bima,KabaroposisiNTB.Com--Paslon nomor urut 2 Syafru-Ady (Syafa'ad) kukuhkan tim pemenangan di wilayah kecamatan Donggo bagian Timur yang meliputi Desa Doridungga, Kala, O'O, Mpili sebanyak 772 orang. Adapun Sirajudin Ketua Tim pemenangan kecamatan, Nurhayati Ahmad Ketua Srikandi dan Sirajudin ketua Milineal beserta Desa Doridungga Tim Desa, Kala, O'o, Mpili, Jum'at, (16/10/20).Kegiatan pelantikan dilakukan secara simbolis dan pembagian masker dilakukan paslon nomor 2.

Aji Syafru pada kesempatan tersebut, mengukuhkan secara simbolis kepada ketua, sekretaris dan bendaharanya. Tak lupa Cabup Syafa'ad membaca bismillah sebelum mengukuhkan mereka.

foto: Hj Rostina ikut Kukuhkan Ketua Tim Srikandi Donggo.

Tak lupa Paslon Syafa'ad ini mengharapkan komitmen dan berjuang dari rumah ke rumah oleh tim pemenangan Donggo Timur pada pilkada 2020 ini, guna menyampaikan visi dan misi dari Syafru-Ady.

Dalam pidato dan orasi politiknya, Aji Syafru kami hadir untuk masyarakat. Melalui pengusaha lokal mampu mensejahterahkan masyarakat sejati. 2015 lalu, ada ngga kelangkaan pupuk, tanyanya. "Kami hadir untuk petani, karena mereka adalah ujung tombak bagi masyarakat," tegas Aji Syafru.

"Dari 17 kecamatan yang kami hadiri, Kata perubahan itu yakni ganti Bupati dan wakil bupati Bima. Petani akan menjadi perhatian utama, yakni melalui benih, pupuk, dan pengairannya," itu komitmen kami.

Sirajudin selaku ketua Tim pemenangan Kecamatan Donggo Timur akan berusaha memenangkan Syafru-Ady agar menang di 4 Desa Khususnya, Umumnya kecamatan Donggo," janjinya.

"Insyaallah Bagi perubahan Donggo akan memenangkan Syafru-Ady pada pilkada 2020 ini yang akan dilaksanakan 9 Desember," akurnya.(KO.O1,Adv)


No comments

Powered by Blogger.