Mahasiswa KKN TEMATIK Unram Sosialisasikan Website dan Google Form Pada Masyarakat


Mataram,KABAROPOSISINTB.Com--Mahasiswa kuliah kerja nyata (KKN) TEMATIK UNIVERSITAS MATARAM mengadakan sosialisasi website dan pembuatan google form untuk memberikan pemahaman tentang website & google form  pada masyarakat di Desa Sama Guna Kecamatan Tanjung Kabupaten Lombok Utara, Kamis (27/01)

"Tujuan mengadakan sosialisasi website & google form yaitu untuk memperkenalkan website & google form berisikan potensi desa sama guna yang telah kami buat kepada masyarakat dengan demikian masyarakat luas dapat mengenal berbagai potensi desa yg ada di desa sama guna seperti SDA & SDG, Budaya,dan wisata"
Ungkap ketua kelompok KKN tematik desa sama guna Saiful anwar budi santoso. 

"Harapan kedepannya yaitu dengan website yang sudah kami buat masyarakat desa sama guna dapat mengakses dan memanfaatkan website tersebut demi kemajuan SDA & SDM desa sama guna. Serta dengan memanfaatkan google form kelompok masyarakat dan aparatur desa mudah dalam pendataan secara online dan dapat mengefisiensi waktu dan tenaga" Sambung Iful akrab nya. 

"Sosialisasi website dan pelatihan google form ini adalah salah satu program kerja utama kelompok kami, mahasiswa KKN yang bertemakan DESA DIGITAL didesa sama guna kecematan tanjung lombok utara" Ungkap Richa RA, pertanggung jawaban sosialisasi tersebut", ucapnya. 

Kegiatan yang dihadiri oleh Kades Sama Guna (Bapak Sutarjo) dalam sambutannya "mengatakan bahwa ini adalah sesuatu yang baru dan sangat perlu bahkan penting untuk desa yang baru di definitif ini"  bahkan kepala desa sama guna menegaskan dalam sambutannya bahwa perangkat dan seluruh pelaksana kewilayahaan dan harus mengoptimalkan hal-hal seperti ini untuk menambah ilmu dan wawasan untuk menunjang kinerja dalam pelayanan kepada masyarakat" ucapnya. 

Pemerintah Desa Sama Guna dan masyarakat Desa sangat antusias mengikuti kegiatan sosialisasi website dan google form yang di laksanakan di aula kantor desa sama guna tersebut. Kepala Desa Bapak Sutarjo sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh kelompok mahasiswa KKN yang bertemakan DESA DIGITAL karena membantu Masyarakat dan aparatur desa dalam pendataan secara online dan mengharapkan kepada masyarakat agar memperhatikan dengan baik materi selama sosialisasi berlangsung sehingga masyatakat sendiri mudah dalam pendataan secara online.(Red,Ko.O2)

No comments

Powered by Blogger.