HMS Gelar Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Sumbawa dengan Komunitas Balapan Ayam Barapan Kerbau
SUMBAWA,KabaroposisiNTB.Com--H.Muhammad Syafrudin,ST,.MM akrab disapa HMS selaku anggota DPR RI Fraksi PAN Dapil NTB 1 Pulau Sumbawa mampu membakar semangat jiwa nasionalisme dengan memberikan Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan kepada masyarakat Desa Poto,Kecamatan Moyo Hilir,Kabupaten Sumbawa.Pada jum'at (11/11/22).
Masyarakat mulai dari tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda hingga tokoh wanita sekitar 150 orang yang menghadiri sosialisasi 4 pilar MPR RI anggota Badan Sosialisasi MPR RI dari fraksi PAN H. Muhammad Syafrudin, ST,.MM beliau menguraikan Pancasila, Undang- Undang Dasar 1945, Bhinneka tunggal ika serta Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
HMS menyampaikan bahwa, Pancasila sebagai dasar dan ideologi negara menjadi keharusan bagi kita semua untuk dapat menerapkan kapan dan dimanapun kita berada, kita tahu bahwa indonesia memiliki 17.504 pulau, memiliki 1.340 suku, kemudian ada 718 bahasa, ini adalah keragaman yang harus memperkuat indonesia dari sabang sampai merauke dan bukan justru membuat terpecah belah.
” Undang-Undang Dasar 1945 merupakan konstitusi negara yang juga menjadi bagian kita dari sabang sampai merauke yang harus kita pedomani.” Kata HMS kandidat Doktor Universitas Brawijaya tersebut.
HMS menegaskan,dengan adanya sosialisaai 4 Pilar MPR RI ini bisa menjadi wawasan bagi kita sebagai warga negara bisa memahami tentang Ideologi pancasila, Undang -undang dasar,Bhineka tunggal ika dan Cinta terhadap NKRI.
" Dengan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI ini agar masyarakat dihatinya tertanam jiwa Patriotisme dan Nasionalisme,untuk mewujudkan persatuan dan kesatuan bangsa adalah kita harus rukun,saling menghargai kepada sesama." terang HMS tiga periode anggota DPR RI
HMS, terharu melihat semangat para emak- emak yang tidak pernah surut. Saya sering melihat semangat- semangat seperti ini di beberapa kegiatan masyarakat dan organisasi yang pernah saya hadiri. Tetaplah menjadi pematik semangat para peserta.
Dalam hal ini,Ketua panitia Ruslan Sambe menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasinya kehadiran HMS ditengah- tengah masyarakat dalam rangka mensosialisasikan 4 pilar kebangsaan mampu menguatkan pondasi masyarakat, pemahaman masyarakat serta pengetahuan masyarakat.
"Masyarakat bisa nambah ilmu dari sosialisasi 4 pilar ini dan rasa cinta masyarakat terhadap Indonesia semakin menguat," tuturnya
sedangkan, Fathul Muin, SP, Kepala Desa Poto, Kecamatan Moyo Hilir, memberikan apresiasi yang luar biasa kepada HMS, sebab selain mampu memberikan pemahaman yang dahsyat kepada masyarakat juga mengobati hausnya masyarakat akan kunjungan anggota DPR RI ditengah- tengah masyarakat.
"Masyarakat sangat antusius mengikuti materi yang diberikan oleh HMS, apalagi cara menyampaikan materi sangat jelas dan asyik," ucapnya.
Lanjutnya,lebih jauh dalam sosialisasi 4 pilar kebangsaan, banyak dialog antara anggota DPR RI Dapil NTB 1 Pulau Sumbawa dengan masyarakat baik tentang Indonesia maupun kondisi kampung halaman di Moyo Hilir.(MARLIN)
No comments