Pilkada Bima PKS Usung Cabup dan Wabup, Irfan dan Ilham
BIMA, KabaroposisiNTB. COM--- Partai Keadilan Sosial (PKS) di Pilkada kabupaten Bima tahun 2024 ini kembali mengusung kader sendiri, entah itu sebagai calon Bupati maupun wakil Bupati. Rumor ini santer terdengar dan ramai diperbincangkan kalangan masyarakat kabupaten Bima saat ini.
Salah satu kader PKS, Indrawan merasa bahagia kalau ini terwujud. baik itu maju sebagai Bupati maupun Wakil Bupati Bima di Pilkada kabupaten Bima kedepan.
"Ia tak menepik, sejarah tahun 2020 lalu partai PKS mengusung calon Bupati berkoalisi dengan Partai Hanura dan PDIP. bagi kami kader, majunya dr Irfan sebagai Calon Bupati ataupun Ilham Sebagai wakil Bupati itu kebanggaan tersendiri," tuturnya.
Dikatakannya lagi, semua akan berjalan dengan waktu yang bergulir walaupun saat ini selaku kader, dirinya belum menerima informasi pasti. Akan tetapi, insyaallah PKS akan mengusung kader," jelasnya.
Saat ini, dengan Raihan 4 kursi partai PKS bukan tak mungkin akan mengusung calon Bupati apalagi wakil Bupati Bima, Semua serba bisa terjadi kita tunggu saja sebulan dua bulan mendatang," pastinya terang Indrawan.
Disisi lain, Dr Irfan dan Ilham belum bisa dikonfirmasi atas berita ini untuk kesiapan mereka. (RED)
No comments