Seminar Ala Uma Lengge
foto:Seminar Di Festival Uma Lengge,Senin 9 September 2019, Kecamatan Wawo,Kabupaten Bima-NTB. |
Bima,Kabaroposisi--Senin sore ( 9 september 2019) saya mengisi seminar tentang sejarah Bima atas undangan panitia Festival Uma Lengge. Suasana seminar out door seperti ini mengingatkan saya kepada venue di International Ubud Writters And Readers Festival tahun 2011. Setingan kegiatan di Ubud ada yang dirancang out doors dalam suasana alam yang asri, santai, sederhana, namun tetap hikmad.
Itulah suasana yang tercipta pada kegiatan seminar sejarah Bima dalam rangka Festival Uma Lengge Tahun 2019. Disamping peserta dan pantia, pengunjung festival pun bergabung dalam seminar ini dan langsung menempati kursi kursi yang disiapkan di halaman kompleks Uma Lengge.
Seminar berjalan dengan lancar. Para peserta dan pengunjung cukup antusias mengikuti kegiatan. Kedepan saya usulkan tambahan mata kegiatan yang berkaitan dengan literasi terutama literasi baca, tulis dan bercerita untuk anak anak SD, diskusi budaya dan literasi Foto.
Sukses pelaksanaan Festival Uma Lengge Tahun 2019. Sukses untuk panitia, Dinas pariwisata, pokdarwis pelopor dan semua masyarakat Wawo. Sukses juga untuk adik adik Komunitas Mbojo Itu Boekoe yang menemani saya di Seminar Uma Lengge.
Salam,
Alan Malingi(Opini)
No comments