Kades Mpuri Lakukan Lock Down

foto: Situasi Pemeriksaan Warga yang mau berkunjung ke desa Mpuri, Kecamatan Madapangga.
Bima,KABAROPOSISI.Com--Lock down diberlakukan pemerintah desa Mpuri Kecamatan Madapangga, pasca adanya 10 warga kabupaten Bima yang didominasi 9 orang dari kecamatan Bolo beberapa waktu lalu. Demikian disampaikan Abdollah S.Pd, selaku kepala Desa Mpuri, pada media ini, Sabtu (25/04). 

Menurut dia, tindakan ini dilakukan agar mampu menjaga keadaan penyebaran virus Corona Covid_19 di desanya. Selain lock down sederhana sejak perbatasan dan Gang-gang, pihaknya juga melakukan penyemprotan, pembagian masker, dan alat cuci tangan dipasang di tiap tiap tempat,". Ujar Kades.

Dikatakannya, keputusan ini diambil berdasarkan hasil rapat bersama Badan Permusyawaratan Desa (BPD) sebelum diambil tindakan lock down ini. Jadi ini kita lakukan pencegahan dini agar wabah Covid_19 tak ada di desanya,". Tandas Abdollah.

Sambungnya, pada perbatasan Mpuri dan Tonda akan ada pemeriksaan bagi setiap pendatang dari luar daerah yang mau masuk desanya,". terangnya.

Dirinya berharap agar keputusan ini bisa diterima masyarakat. Apalagi himbauan Bupati Bima telah dikeluarkan sejak 21 April 2020 lalu, agar dalam wabah melanda dunia ini kita pemerintah desa agar menghimbau masyarakat dilarang berkumpul dan memantau situasi orang yang datang,". Akurnya. (K001)

No comments

Powered by Blogger.