Walikota dan Forkopimda Gelar Rapat Koordinasi Penanganan Covid-19
foto: H.Ahyar Abduh Walikota Mataram. |
Dalam pertemuan tersebut Walikota Mataram H. Ahyar Abduh memaparkan langkah-langkah penanganan Covid-19 yang telah dilakukan pemerintah Kota Mataram, mulai dari penanganan kesehatan, penanganan dampak ekonomi dan program Jaring Pengamanan Sosial (JPS) Kota Mataram.
Walikota juga menjelaskan kendala-kendala dalam penanganan tracking contact pasien positif Covid-19 dengan mengajak semua elemen masyarakat untuk bekerjasama dalam efektivitas penanganan tersebut.
Selain itu, selama rapat koordinasi dilakukan diskusi mengenai isu-isu yang berkembang di masyarakat, mulai dari tempat belanja (mall) yang buka, masyarakat yang masih melakukan shalat terawih, ibadah shalat jum’at, pasar yang masih belum tertib, serta dilakukan evaluasi dalam penyaluran JPS Kota Mataram yang sudah dibagikan di beberapa kecamatan.
Diakhir pertemuan disusun beberapa langkah antisipasi, baik penanganan kesehatan Covid-19 serta efektifitas dalam penyaluran JPS Kota Mataram.(K004)
No comments