HBK Peduli Bagikan Tangki Dengan Hompimpa, Ini Penjelasannya!
MATARAM,KabaroposisiNTB.Com--HBK PEDULI, Yayasan yang dimiliki Anggota DPR RI dari Dapil NTB 2/P. Lombok, H. Bambang Kristiono, SE (HBK) terus mengabdi buat masyarakat Lombok. Selama ini, kontribusi HBK banyak dinikmati apalagi melalui HBK Peduli.
Salah satu yang unik dilakukan beberapa waktu kemarin. Dengan ngototnya masing-masing penasehat HBK Peduli minta unit tangki air yang paling baru, akhirnya pembagian armada Tangki air HBK peduli diselesaikan dengan permainan Hompimpa satu cara penyelesaian kekeluargaan.Hal ini dibenarkan HBK, Senin (16/5/22) pada media ini.
"Ia mengambil inisiatif begitu agar Adil bagi penasehat HBK peduli walau terlihat bencana tapi mereka terima demi kepentingan masyarakat," kata HBK.
Disisi lain, Keberadaan HBK PEDULI bisa menjadi berkah bagi masyarakat di P. Lombok menjadi komitmen dan ikhtiar kami untuk membantu masyarakat," ucapnya.
HBK mengungkapkan, aksi berbagi kepada masyarakat sebelumnya telah menjadi arahan langsung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Hal ini, untuk membuktikan bahwa Partai Gerindra selalu hadir bersama rakyat.
"Dengan bantuan ini, kami berharap masyarakat akan dapat menikmati melalui tangki Air yang akan tersebar se-pulau Lombok," harapnya.
“Kami ingin, bantuan ini bisa turut meringankan beban pemerintah dalan membantu masyarakat," harap HBK.(MARLIN)
No comments