Diisukan Maju di Pilgub, Dae Dinda: Siap Jika Ada Rekomendasi Partai
Kabupaten BIMA, KabaroposisiNTB. COM___Perhelatan pemilihan Gubernur NTB, tinggal setahun lagi berbagai nama bermunculan, Zul-Rohmi informasinya tetap akan melanjutkan jilid II, mantan Bupati Lombok Tengah Suhaili digadang-gadang akan berpasangan dengan Sukirman Bupati Lombok Timur (SUMA) , H Qurais mantan WalikBima dua Periode, Bupati Bima Hj Indah Damayanti Putri juga ikut disebut akan berpasangan dengan mantan Bupati Lombok Tengah dua periode itu.
Menyikapi hal ini, Dae Dinda sapaan akrab Bupati Bima mengungkapkan memang dirinya telan mendengarkan isu itu. Akan tetapi sebagai kader partai semua tergantung perintah partai, " jelasnya saat ditemui di acara syukuran di masjid agung Bima, pada minggu (26/2) kemarin.
Kata dia, saat ini dia lagi fokus menyelesaikan pembangunan di Kabupaten Bima bersama pak wakil bupati Bima Drs H Dahlan M Nor tahap II, ''jelasnya.
Menurut Bupati Bima dua periode ini, terkait maju atau tidak di pemilihan Gubernur kedepan semua tergantung perintah partai. Selaku kader, dirinya siap mengembangkan amanah partai, " tambahnya.
Lanjut Bupati yang berparas cantik ini, sebagai politisi siapa yang ngga mau maju di level pemilihan Gubernur baik sebagai Calon Gubernur maupun wakil Gubernur, " tegasnya.
"Akan tetapi semua tergantung partai, '' ujarnya.
Ditambahkannya, figur dan kader partai Golkar di NTB banyak jadi semua berdasarkan survei elektoral partai kedepan. Jadi saat ini, dirinya lagi fokus membangun Bima di masa kepemimpinannya yang berjalan tiga tahun ini, '' terang ketua DPD partai Golkar Kabupaten Bima. (MARLIN)
No comments