Kelompok Ternaknya Ramadhan di Bima Mendapat Bantuan Program UPPO dari HMS
Kabupaten BIMA, KabaroposisiNTB. COM___Anggota DPR RI H Muhammad Syafrudin ST, MT, dari Komisi IV dapil NTB 1 (Pulau Sumbawa) memberikan bantuan program UPPO bagi kelompok Temba Tua, Desa Samili, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima. Dari lima wilayah yang ada di Pulau Sumbawa masing-masing satu kelompok mendapatkan program UPPO melalui aspirasinya.
Foto: Kelompok Temba Tua Samili Woha. |
Adapun program UPPO didapatkan kelompok Temba Tua yakni Bangunan rumah UPPO dan Kandang, Sapi 8 Ekor, Tiga Roda 1, Mesin Pencacat Rumput, dan Mesin Pengolah Pupuk Organik.
Ramadhan selaku ketua kelompok mengungkapkan Alhamdulillah kami mendapatkan program UPPO dari HMS. Sebelumnya, kami ngga menyangka ini akan kami dapat akan tetapi setelah dihubungi dan saat ini kami telah merawat sapi dari anggota DPR RI kebanggaan masyarakat Kabupaten Bima khususnya, pulau Sumbawa Umumnya.
Menurut dia lagi, sosok HMS walau sederhana akan tetapi komitmen. Dia mampu melihat kepentingan masyarakat disegala aspek, lebih lagi dengan komisi IV yang dia menjabat saat ini, " Ujar Ramadhan.
"Bantuan ini akan kami jaga dan manfaatkan untuk kepentingan kelompok dan masyarakat setelah berkembang nanti, " janjinya.
Ditambahkannya, terimakasih kepada HMS yang peduli pada peternak di Samili. Semono kedepan kelompok lain akan dibantu HMS melalui aspirasinya, '' tambah Ramadhan.
Sementara itu HMS, menjelaskan program UPPO ini dia laksanakan sejak duduk di Komisi IV. Setiap tahun selalu diprogramkan untuk 5 daerah se pulau Sumbawa.
"Bagi kelompok lain (peternak) yang belum mendapatkan diharapkan bersabar dan berdoa kedepan semakin banyak program UPPO buat peternak se-Pulau Sumbawa, " tutur Kandidat Doktor Kampus Brawijaya Malang.(MARLIN)
No comments