Maksimalkan Program Di Komisi IV DPR RI, HMS Bantu UMKM Dengan Modal dan Peralatan

Keterangan foto: Saat HMS Memberikan Bantuan dan Turun Lokasi. 


JAKARTA, KabaroposisiNTB. COM---Bagi masyarakat Pulau Sumbawa khususnya, NTB umumnya H. Muhammad Syafrudin ST, MT, anggota DPR RI tiga periode yang dikenal sederhana,  humoris serta komitmen akan memperjuangkan kepentingan masyarakat telah teruji.  


Selama dirinya duduk di komisi IV, berbagai program telah dikucurkan melalui aspirasinya selama ini. Salah satunya Bantuan Usaha Ekonomi Produktif dari Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan selama tahun 2022 bagi pelaku usaha di kawasan wisata begitu luar biasa. 

Kepala Balai BKSDA NTB Budi mengungkapkan beberapa data kelompok penerima bantuan Usaha ekonomi produktif dari aspirasi anggota DPR RI H Muhammad Syafrudin ST, MT, komisi IV selama tahun 2022 yakni di Kabupaten Sumbawa Barat, Sumbawa, Dompu dan Bima serta Kota Bima. 


Kata dia lagi, HMS sangat peduli untuk kepentingan masyarakat pulau Sumbawa yang berusaha seperti terdata di bantuan tunainya untuk para pelaku ekonomi kreatif menengah baik itu penangkar Rusak dan pemilik cafe di sekitar obyek wisata (kawasan hutan) , " tutur Budi. 


"Adapun bantuannya selain permodalan masing-masing Rp 30 Juta, untuk penangkar Rusa, pemilik Cafe, lainnya juga untuk beberapa jenis bantuan usaha ekonomi produktif berupa Peralatan Kemah, Pembuatan Kolam, Penetasan Tukik, serta jasa Makanan Minuman, " Ujar Kepala Balai BKSDA NTB. 


"Semoga, melalui bantuan dari HMS para pelaku usaha terbantu dengan modalnya untuk mengembangkan usaha mereka berdagang di obyek- obyek wisata dan lainnya, " harapnya. 


Sementara itu, HMS mengungkapkan selamat ada matahari pasti ada harapan. Selama dirinya menjabat sebagai DPR RI, akan selalu berjuang untuk kepentingan masyarakat, " janjinya. 


Seperti halnya dari dinas Lingkungan Hidup (DLHK) melalui BKSDA bisa memberikan bantuan usaha untuk UMKM seperti penangkar rusak, pedagang (pemilik cafe) di obyek wisata dekat hutan di tahun 2022 melalui aspirasinya ada untuk wilayah KSB, Sumbawa, Dompu, Bima dan kota Bima. 


"Bantuan ini bisa menopang ekonomi masyarakat untuk kesejahteraannya, " tambahnya. 


Politisi PAN ini juga menegaskan, kami bisa seperti ini juga karena masyarakat. Jadi kepentingan mereka harus di perjuangkan pada pemerintah pusat, apalagi di komisinya ada program itu. 


Dirinya berharap juga bagi para penerima mampu mengelola dengan baik dan berkembang baik untuk perputaran ekonomi lingkungan dan desanya, " harap Kandidat Doktor Kampus Brawijaya Malang ini.(MARLIN) 

No comments

Powered by Blogger.